Kabar Gembira! Pasca Rusuh, PT.GNI Sulteng Kembali Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Persyaratannya disini!

PT Gunbuster Nickel Indonesia. (Foto: Istimewa)

Palu Ngataku – PT Gunbuster Nickel Indonesia (GNI) adalah sebuah perusahan pengolahan bijih nikel yang berlokasi di Morowali Utara, Sulawesi Tengah (Sulteng).


Selain di Sulawesi Tengah, PT GNI juga memiliki kantor di Sulawesi Tenggara serta Head Office yang terletak di Jakarta.


Kali ini PT GNI kembali bekerja sama dengan Kepala Desa setempat untuk membuka rekrutmen karyawan yang akan ditempatkan di berbagai posisi yang dibutuhkan.


Penyelenggaraan rekrutmen PT GNI ini akan dilaksanakan mulai tanggal 7 hingga 11 Maret 2023.


Kegiatan rekrutmen ini akan dilaksanakan di Aula kantor Desa Bungintimbe, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.

Baca Juga  Studi: Makan Kurma Bisa Mencegah Kanker Pankreas


Berikut daftar persyaratan yang harus dipenuhi oleh para pelamar:


Curriculum Vitae (CV) / Surat lamaran kerja

Daftar riwayat hidup

Fotocopy KTP dan KK

Ijazah terakhir

Pas photo 3×4

Fotocopy Kartu Pencari Kerja 

Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

Surat pengalaman kerja atau sertifikat pelatihan

Berikut posisi yang dibutuhkan oleh PT GNI di berbagai lokasi penempatan:


Sulawesi Tengah:

– Doctor

– Heavy Equipment Trainer

– Recruitment & People Development – – – Site Supervisor

– Cost Control Supervisor

– Tax Site Staff

– Staff EXIM Kawasan Berikat

– HRGA SUPERINTENDENT


Sulawesi Tenggara:

– Admin HRGA


Jakarta:

– HSE Supervisor

– CSR Staff

– CSR Corporate Assistant Manager

Baca Juga  Berikut Kumpulan Twibbon Hari Pahlawan 2022, Bisa Langsung Download di Sini

– General Affair Staff

– Environment Staff


Untuk warga Sulawesi Tengah, pelamar bisa datang ke job fair yang diselenggarakan oleh PT GNI di alamat yang tertera di atas atau dengan mendatangi langsung kantor PT GNI di Morowali.


Tahap perekrutan akan dimulai dengan proses screening berkas para pelamar. Dan bagi kandidat yang lolos, tim rekrutmen akan segera menghubungi kandidat untuk menjadwalkan wawancara.


Selanjutnya kandidat yang lolos akan menjalani psikotes dan juga wawancara dengan pihak HRD.


Jika lolos, kandidat akan menjalani tes tertulis dan melakukan wawancara lagi dengan pihak User.


Jika terpilih, selanjutnya kandidat akan diminta menjalani medical check up untuk mengetahui kondisi kesehatan para pelamar.

Baca Juga  Selama 5 Bulan, Polisi Ungkap 230 Kasus Narkoba di Sulteng


Terakhir, pelamar akan menerima offering letter dan juga surat kontrak untuk kandidat yang terpilih menjadi karyawan baru PT GNI.


Untuk persyaratan dari tiap posisi yang dibutuhkan, kamu bisa melihat di laman resmi PT GNI atau website pencari kerja yang sudah bekerja sama dengan perusahaan.*

banner

Komentar