Palu Ngataku – Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, memimpin apel pergeseran personel pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) ke jajaran Polres dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Apel tersebut berlangsung pada Sabtu (23/11/2024) di Mako Polda Sulawesi Tengah.
Sebanyak 795 personel Polda Sulteng akan mulai bertugas pada tanggal 24 November hingga 4 Desember 2024. Mereka ditugaskan untuk menjaga keamanan di TPS yang tersebar di wilayah Polres jajajran Polda Sulawesi Tengah.
Dalam arahannya, Kapolda Sulteng menyampaikan empat poin penting sebagai pedoman bagi para personel dalam melaksanakan tugas pengamanan Tempat Pemungutan Suara TPS Pilkada Serentak 2024.
Empat Arahan Kapolda
Pertama, Irjen Pol. Agus Nugroho menekankan pentingnya menjaga keimanan dan ketakwaan, kesehatan, keselamatan diri, serta kehormatan pribadi selama menjalankan tugas. Ia mengingatkan agar tidak ada personel yang melakukan tindakan tercela atau melanggar aturan.
Kedua, Kapolda meminta setiap personel memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing, baik di TPS, PPS, PPK, kantor KPUD, maupun objek vital lainnya. Ia juga menekankan pentingnya mengenali karakteristik TPS di wilayah tugas, apakah tergolong rawan atau aman.
Ketiga, Kapolda menyoroti pentingnya kerja sama. Ia meminta para personel membangun komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi yang baik dengan seluruh pihak terkait, termasuk KPPS, TNI, pemerintah daerah, Satpol PP, Bawaslu, dan masyarakat setempat.
Keempat, Irjen Pol. Agus Nugroho kembali mengingatkan pentingnya netralitas Polri dalam pelaksanaan Pilkada.
“Polri harus bersikap netral dan tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis merujuk pada amanah Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 Pasal 28,” tegasnya.
Harapan untuk Pilkada Aman dan Damai
Dalam penutup arahannya, Kapolda menyampaikan harapan agar seluruh jajaran Polri dapat menjaga kepercayaan masyarakat melalui pelaksanaan tugas yang profesional dan netralitas Polri.
“Kami berharap dukungan, bantuan, dan kerja sama dari seluruh pihak untuk mewujudkan Pilkada yang aman, damai, dan sejuk di Sulawesi Tengah,” pungkasnya.
Dengan apel ini, diharapkan kesiapan personel Polri Sulteng semakin matang dalam menghadapi agenda besar Pilkada Serentak 2024, demi terciptanya suasana yang kondusif di wilayah Sulawesi Tengah.
Komentar