Palu Ngataku – Dalam Susana Bukan Suci Ramadhan, Satuan Lalu Lintas ( Satlantas ) Polresta Palu, berbagi takjil kepada para pengendara yang melintas di jalan, jendral Sudirman, Kota Palu,. Tepatnya Pos Lantas, lintas BNI, pada, Selasa 4 Maret 2025.
Kasat Lantas Polresta Palu, AKP Kanisius Franata SIK, disela sela kegiatan Bagi Takjil menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka berbagi di bulan penuh berkah dan untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan.
Dalam kegiatan bagi Takjil ini, Sebanyak kurang lebih 250 paket takjil yang di bagikan kepada masyarakat yang melintas di
” Ini merupakan bentuk kepedulian Satlantas Polresta Palu, kepada masyarakat yang kurang mampu dan masyarakat yang sedang beraktivitas, khususnya yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ucapnya.
” Kegiatan bagi Takjil ini akan terus dilaksanakan selama bulan suci Ramadhan sebagai bentuk kepedulian sosial dan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat,” tambahnya.
Kanisius juga mengatakan, pihaknya berharap dengan adanya kegiatan seperti ini, dapat semakin mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat serta menumbuhkan semangat kebersamaan di bulan suci Ramadhan.
” Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah Puasa,” tutupnya.
Komentar